Selasa, 11 Maret 2025 pukul 19.30 WIB telah dilangsungkan giat Safari Ramadhan Pemkot Pagar Alam oleh Tim XIIII dari OPD Disperindagkop dan Badan Kesbangpol Kota Pagar Alam berjumlah +/- 15' org bertempat di Masjid Al Muawannah Ds. Karang Anyar Kel. Kance Diwe Kec. Dempo Selatan
Adapun rangkaian kegiatan sebagai berikut :
1. Ibadah Sholat Isya & Tarawih dengan Imam : Sapuan Hadi, M.Pd.I Penceramah : Imam Mustaqiem, M.Pd.I
2. Sambutan perwakilan masyarakat Ds Karang Anyar, Sarjono (Ketua RW), dengan inti diantaranya ;
- Apresiasi dan terima kasih atas kunjungan tim Safari Ramadhan Pemkot Pagar Alam. Kegiatan ini merupakan bukti kepedulian dan perhatian Pemkot kepada warganya.
- Bahwa saat ini akan berlangsung pemilihan perangkat RT dan RW. Harapan agar para warga menyuarakan pilihannya secara demokratis.
- Dusun Karang Anyar merupakan daerah agraris Kopi, Jagung, dll, sehingga mohon dimaklumi jika jamaah masih didominasi ibu-ibu rumah tangga, kaeena banyak bapak bapak yang masih bermalam di kebun atau talang.
- Semoga kegiatan Safari Ramadhan Pemkot Pagar Alam menjadi wadah komunikasi dan silaturahmi yang baik antara pemerintah dan masyarakat.
3. Sambutan Tim Safari Ramadhan Pemkot Pagar Alam oleh Bambang Irawan, MM (Sekretaris Perindagkop), dengan penyampaian, diantaranya :
- Salam untuk warga masyarakat dari Bapak Wali Kota dan Ibu Wakil Wali Kota Pagar Alam beserta jajaran Pemkot Pagar Alam yang saat ini juga sedang melakukan giat Safari Ramadhan serentak malam ini.
- Bahwa kegiatan safari ramadhan merupakan agenda setiap tahun yang rutin dilakukan Pemkot Pagar Alam sebagai penyambung silaturahmi dan komunikasi antara Pemerintah dengan seluruh masyarakat.
- Ucapan terima kasih mewakili Wali Kota - Wakil Wali Kota Pagar Alam, Bpk Ludi Oliiansyah - Ibu Hj Bertha atas dukungan masyarakat terkhusus Kelurahan Kance Diwe terhadap partisipasinya dalam memajukan daerah dan bersinergi dengan Pemerintah Kota.
- Dalam Safari Ramadhan ini Pemkot Pagar Alam menyerahkan tanda mata berupa 1 set Ambal yang kiranya bisa dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk peribadatan.
- Dalam kesempatan silaturahmi safari ramadhan ini, disilahkan warga menyampaikan aspirasi untuk nantinya kami teruskan dalam laporan kegiatan Safari Ramadhan sebagaimana amanat Bapak Wali Kota Pagar Alam.
4. Penyerahan tanda mata / bungkisan berupa 1 set Ambal dari Pemerintah Kota Pagar Alam diwakili oleh perwakilan Tim Safari Ramadhan kepada Pengurus Masjid Al Muawannah.
5. Ceramah dari Ustadz Imam Mustaqiem, M.Pd.I dengan Tema "Tingkatan Amalan Orang Berpuasa"
6. Ditutup Do'a.
Acara selesai pukul 21.30 WIB berlangsung lancar dan khidmat.
Adapun rekomendasi yang dapat kami sampaikan terkhusus aspirasi/ usulan prioritas dari ketua RT/ Rw & warga setempat pada Giat Safari Ramadhan 1446H, diantaranya ;
- Pembangunan Siring di daerah Ayik Baru
- Jalan pertanian Seroja tembus Talang Bering
- Penerangan Jalan Umum, 5 titik